VISI
“ MEMBANGUN PEMERINTAHAN DESA YANG BAIK, BERSIH DAN ANTI KORUPSI DEMI TERWUJUDNYA DESA PURWOREJO MENJADI ADIL, MAKMUR, SEJAHTERA DAN BERMARTABAT ”
MISI
- Mewujudkan Pemerintah Desa yang Transparan, Profesional dan Anti Korupsi.
- Memberikan Pelayanan yang Baik, Cepat dan Tepat Kepada Masyarakat.
- Meningkatkan Pengelolaan Jalan Desa, Lingkungan, Sarana Keagamaan, Pendidikan dan Infrastruktur Lainnya.
- Pengalokasian Anggaran Sesuai Skala Prioritas, Berdasarkan Kepentingan Masyarakat.
- Meningkatkan Sumber Daya Masyarakat Agar Masyarakat Lebih Produktif dan Mampu Bersaing Dengan Dunia Usaha.
- Meningkatkan dan Mengoptimalkan Kegiatan di Bidang Kelembagaan, Pemuda, Kesenian dan Olahraga.
- Meningkatkan Kesejahteraan Guru Ngaji MDA, TPQ dan bantuan Operasional Untuk Rumah Ibadah.
- Memberikan Dukungan Pendidikan Bagi Siswa Berprestasi yang Kurang Mampu.
- Memfasilitasi Warga yang Kurang Mampu untuk Mendapat Bantuan Pemerintah.
- Memfasilitasi Pelatihan dan Bantuan Untuk Kemudahan Para Petani.
- Mengoptimalkan Kinerja BUMDES Demi Terwujudnya Kemandirian dan Kesejahteraan Desa.
- Pengadaan Mobil Siaga Gratis Untuk Masyarakat Desa Purworejo.
- Menciptakan Rasa Aman, Nyaman, Toleran Dalam Kehidupan Bermasyarakat, Berbudaya dan Berasama Serta Menumbuhkan Rasa Persatuan dan Kesatuan Masyarakat Desa.
- Meningkatkan Peran Aktif Masyarakat Desa dan Lembaga yang ada untuk Mendukung Kemajuan Desa.